-->

Apa Arti Mimpi Bercukur atau Potong Rambut

Primbon Arti Mimpi - Bercukur atau potong rambut adalah hal yang lumrah di lakukan oleh manusia, untuk menjaga kerapihan atau pun menjaga agar rambut tidak rusak. Nah kalau potong rambut nya di dalam mimpi gimana dong? hehe.. santai sob, kali ini kita memang hendak membahas arti mimpi potong rambut atau bercukur.

Mimpi itu bunga tidur, tapi ada yang mempercayai bahwa mimpi juga merupakan "bisikan" alam bawah sadar manusia untuk menyampaikan sesuatu hal kepada orang yang mengalaminya. Ini adalah bentuk komunikasi alam bawah sadar manusia yang patut diperhatikan.

13 Arti Mimpi yang Berhubungan Dengan Rambut

Apa Arti, makna, tafsir, ramalan, maksud, mimpi potong rambut, bercukur, kesalon, mimpipotongrambut, mimpirambutlebat, mimpi menurut primbon, mimpi rambut rontok, Apa Arti Mimpi Bercukur atau Potong Rambut
Gambar Illustrasi Mimpi Potong Rambut 

Sebenarnya ada banyak mimpi yang berhubugan dengan rambut, namun kami sengaja mengambil judul unik Apa Arti Mimpi Bercukur Atau Potong Rambut, karena memang banyak yang mencarinya, tak usah berlama-lama yuk kita simak saja ulasannya:

1. Mimpi Potong Rambut

Menurut primbon jawa, kalau seseorang bermimpi dia potong rambut atau bercukur maka dapat diartikan bahwa akan ada salah satu saudaranya yang sakit, atau mengalami masalah kesehatan. Arti yang kedua adalah saudara atau anggota keluargannya akan mengalami masalah dengan pasangannya, bisa jadi pisah ranjang, atau pun bercerai

2. Mimpi Rambutnya Rontok

Ini pertanda yang kurang baik, dipercaya orang yang mengalami mimpi rambutnya rontok akan mendapatkan musibah berupa kecelakaan, atau hal-hal lain yang membahayakan.

3. Mimpi Melihat Uban Dirambutnya

Ini adalah pertanda baik, karena seseorang yang bermimpi rambutnya beruban akan mendapatkan kabar baik, ada juga yang menafsirkan ini menandakan panjang umur


4. Mimpi Mewarnai Rambut / Semir Rambut Sendiri

Mimpi ini memberi tanda bahwa usaha yang sedang digelutinya akan membaik dan menjadi lebih besar. Baca juga : Arti Mimpi Menikah

5. Mimpi Rambut Panjang

Melihat rambut yang panjang dalam mimpi dapat diartikan baik, atau seseorang akan mendapatkan kabar gembira.


6. Mimpi Menyisir Rambut

Ada yang mengatakan bahwa segala kesulitan akan segera berakhir, atau masalah yang dihadapi akan menemukan jalan keluar.

7. Mimpi Melihat Rambut Tumbuh di Tangan

Wah, mimpi yang cukup aneh ya? Ini pertanda yang kurang bagus, ada hal yang kurang baik akan datang tanpa di duga, alangkah baiknya lebih waspada dan hati-hati.


8. Mimpi Memotong Rambut Orang Lain

Kalau sobat pembaca primbonartimimpimu.blogspot.com mengalami mimpi yang satu ini, bergembiralah, karena menurut primbon, ini bermakna baik, akan ada rejeki yang datang tanpa di duga atau akan ditraktir makan gratis oleh temen sobat. Asyik kan?


9. Mimpi Rambut di Gunting (dipotong) Oleh Orang

Pertanda yang kurang baik akan menghampiri hubungan seseorang dengan kekasih hatinya, bisa jadi adalah perpisahan dengan orang yang di cintai.


10. Mimpi Rambutnya Lebat

Mimpi ini memiliki arti yang cukup bagus, karena konon ini adalah pertanda bahwa kesehatan orang tersebut akan membaik.


11. Mimpi Melihat Rambut Palsu (wig)

Ketika seseorang melihat rambut palsu dalam mimpinya, ini dapat diartikan bahwa akan ada teman yang mengkhianatinya. Bisa juga akan ada masalah dengan sahabat terdekatnya.


12. Mimpi Melihat / Mempunyai Rambut Keriting

Ini dapat diartikan bahwa seseorang yang mengalami mimpi tersebut akan mendapatkan keberhasilan, khususnya dalam hal asmara atau percintaan. Mungkin saja sobat lagi nembak cewek, trus nunggu jawabannya, kalau sobat bermimpi ini, bisa jadi si doi akan menerima sobat sebagai pacaranya.


13. Mimpi Merasakan Rambut Menutupi Mata

Arti mimpi melihat rambut menutupi mata ditafsirkan bahwa ia akan mendapat celaan atau gunjingan dari orang lain.

Itulah 13 Arti Mimpi yang Berhubungan dengan Rambut, mungkin ada mimpi-mimpi lain tentang rambut yang belum sempat kami muat, untuk itu kalau sobat menemukan atau mengalami mimpi tentang rambut selain 13 mimpi diatas, silahkan sampaikan pengalaman sobat di kolom komentar dibawah artikel ini. Terima kasih.
Loading...

0 Response to "Apa Arti Mimpi Bercukur atau Potong Rambut"