-->

Arti Mimpi Agar Agar : Memasak, Membuat, Diberi dan Makan Agar-agar

Arti Mimpi Agar-agar - Mimpi merupakan gambaran yang muncul ketika seseorang tertidur, mungkin bagi sebagian orang menganggap bahwa mimpi hanyalah penghias tidur (bunga tidur) saja, akan tetapi akan berbeda maknanya bila kita mau melihat mimpi dari kacamata yang lain. Menurut primbon jawa, salah satunya. Konon mimpi diyakini sebagai bentuk "komunikasi" alam bawah sadar manusia untuk memberitahukan kepada kita tentang kejadian-kejadian yang akan kita alami dmasa mendatang.

Pada artikel sebelumnya primbon arti mimpi sudah sempat mengupas tentang arti mimpi mengadopsi anak. Dan kesempatan kali ini kita akan mencoba menguak tabir mimpi dari sudut pandang primbon jawa, khususnya arti mimpi yang berhubungan dengan makanan agar-agar. Lalu kira-kira apa makna dibalik mimpi agar-agar yang kita alami? Yuk simak ulasan lengkapnya dibawah ini.

Arti Mimpi Agar Agar : Memasak, Membuat, Diberi dan Makan Agar-agar

Arti Mimpi Agar Agar : Memasak, Membuat, Diberi dan Makan Agar-agar, Arti Mimpi, Agar-agar, Agar Agar, Memasak, Membuat, Diberi, Makan Agar-agar, Mimpi Makanan Agar-agar, Mimpi Memasak Agar-agar, Mimpi Mengkonsumsi Agar-agar, Ramalan Mimpi, Tafsir Mimpi,
Illustrasi Gambar Arti Mimpi Agar-agar

1. Mimpi Membuat Masakan Agar-agar

Ketika seseorang tidur dan dalam tidurnya ia bermimpi melihat dirinya masak makanan berupa agar-agar dan saat memasak tersebut dengan disertai perasaan gembira atau senang, maka di tafsirkan ini adalah pertanda yang baik. Konon orang yang mengalami mimpi masak agar-agar dengan perasaan senang akan berkunjung / mengunjungi sanak famili / kerabat dekatnya.

2. Mimpi Membuat Agar-agar Dengan Perasaan Sedih

Mimpi yang satu ini juga masih beruhubungan dengan keluarga atau kerabat, ketika seseorang mimpi masak / membuat agar-agar tapi dengan perasaan atau hati yang bersedih / berduka, maka ini adalah pertanda yang kurang baik. Ditafsirkan orang yang mengalaminya akan berdebat / bertengkar dengan keluarga atau kerabat dekatnya.

3. Mimpi Diberi Agar-agar

Mimpi yang satu ini juga merupakan pertanda yang cukup bagus, ketika seseorang bermimpi dan dalam mimpinya tersebut ia merasa atau mendapati dirinya diberi agar-agar maka ditafsirkan akan mendapatkan kebaikan dari orang-orang terdekatnya.


4. Mimpi Diberi Agar-agar Oleh Orang Tak Dikenal

Sedikit berbeda dengan mimpi nomor 3, ketika seseorang mengalami mimpi di beri agar-agar dan orang yang memberi tersebut tidak kita kenal, maka ini adalah pertanda bahwa yang mengalaminya akan mendapatkan kebaikan dan kebaikan tersebut datang tanpa di sangka-sangka


5. Mimpi Makan Agar-agar

Ketika seseorang tidur dan dalam tidurnya ia mendapati dirinya makan, dan makanan tersebut sejenis atau berupa agar-agar, maka ini adalah pertanda yang cukup baik. Mimpi makan agar-agar dikait-kaitkan dengan rejeki atau kejutan yang datang tak terduga. Jadi orang yang mengalaminya akan mendapatkan kebaikan dan rejeki yang datang tak disangka-sangka.

Baca juga : Tafsir Mimpi Mendaki Gunung 

Itulah Arti Mimpi Agar Agar : Memasak, Membuat, Diberi dan Memakan Agar-agar, yang dapat kami sampaikan. Namun ada satu hal yang perlu di ingat, bahwa uraian yang kami sampaikan diatas hanyalah bersifat ramalan saja. Dan seperti kita ketahui bersama bahwa yang namanya ramalan belum tentu dapat dibuktikan kebenarannya. Untuk itu semua kami kembalikan lagi kepada Sobat pembaca primbon arti mimpi. Apakah mau mempercayainya, atau hanya menganggapnya sebagai mitos saja.
Loading...

0 Response to "Arti Mimpi Agar Agar : Memasak, Membuat, Diberi dan Makan Agar-agar"