-->

Arti Mimpi Melihat Bulan, Matahari, Gerhana, dan Bulan Terbelah Dua

PrimbonArtiMimpi.com - Apakah Sobat pernah mengalami mimpi tentang rembulan, seperti mimpi melihat bulan, mimpi melihat matahari, mimpi melihat gerhana bulan dan matahari serta mimpi melihat bulan terbelah menjadi dua? Mungkin itu terdengar agak aneh, akan tetapi nyatanya ada saja orang yang mengalami mimpi tersebut. Lalu apakah arti mimpi melihat bulan? apakah ini adalah pertanda yang baik, atau justru merupakan firasat yang kurang baik bagi orang yang mengalaminya? Nah bila Sobat merasa penasaran, tidak ada salahnya bila Sobat melanjutkan membaca artikel ini sampai selesai karena kesempatan kali ini primbonartimimpi.com memang akan mengupas arti mimpi yang berhubungan dengan bulan dan matahari.

Banyak orang percaya bahwa mimpi adalah sebuah pertanda akan datangnya sesuatu hal pada orang yang mengalaminnya, pertanda ini biasanya akan dialami diwaktu mendatang. Entah 1 minggu, 2 minggu atau bahkan 1 bulan mendatang. Pertanda ini bisa saja pertanda baik, atau justru sebaliknya merupakan pertanda akan datangnya masalah atau musibah. Tergantung dari mimpi yang dialaminya.

Salah satu literatur yang mengupas tentang ramalan arti mimpi adalah Primbon Jawa, disana disebutkan bahwa bila seseorang bermimpi dan mimpi tersebut dialami waktu malam (antara jam 12 malam hingga jam 3 dini hari), besar kemungkinan mimpi tersebut mempunyai arti. Namun bila mimpi itu terjadi di waktu tidur siang, maka kemungkinan besar itu hanyalah bunga tidur saja, alias tidak mempunyai makna apapun. Lalu apa kira-kira arti dari mimpi melihat bulan dan matahari? Yuk simak ulasan primbon dibawah ini.

Arti Mimpi Melihat Bulan, Matahari, Gerhana, dan Bulan Terbelah Dua

Arti Mimpi, Mimpi Melihat Matahari, Mimpi Melihat Bulan, Gerhana, Mimpi Bulan Terbelah, Ramalan, Primbon, Arti Mimpi Melihat Bulan, Matahari, Gerhana, dan Bulan Terbelah Dua

1. Mimpi Melihat Bulan Turun ke Rumah

Primbon menyebutkan bila seseorang tertidur dan dalam tidurnya ia mengalami mimpi melihat bulan turun kerumahnya, ini adalah pertanda yang sangat baik, karena konon ia akan mendapatkan / memperoleh jodohnya. Atau bisa juga mendapatkan anugerah yang besar.

2. Mimpi Melihat Matahari Turun Kerumah

Hampir sama dengan mimpi melihat bulan turun kerumah, mimpi matahari turun kerumah kita juga pertanda yang sangat baik. Karena bakalan ada rejeki yang datang tak disangka-sangka, bisa berupa jabatan, kabar baik, bahkan jodoh.

3. Mimpi Ada Gerhana Bulan / Matahari

Menurut ramalan primbon, ketika seseorang mengalami mimpi dirinya melihat ada gerhana matahari atau gerhana bulan adalah pertanda yang kurang baik, karena konon orang yang mengalaminya akan mendapatkan kesusahan, atau ada raja(pemimpin) yang negerinya mengalami kerusakan.


4. Mimpi Melihat Matahari / Bulan Pecah Menjadi Dua

Tidak banyak yang primbon sebutkan mengenai arti mimpi melihat matahari atau bulan pecah menjadi dua, di sana hanya mengatakan bahwa akan ada raja melawan raja.


5. Mimpi Melihat Bulan / Matahari Terpecah Dua Berwarna Hitam

Hampir sama dengan mimpi nomor 3, mimpi melihat bulan atau mathari terpecah jadi dua dan berwarna hitam adalah pertanda yang kurang baik. Konon ini adalah firasat bahwa yang mengalaminya akan mendapatkan fitnah (difitnah orang).

6. Mimpi Awan yang Jatuh Kedesanya

Primbon menyebutkan bahwa ini adalah pertanda yang baik, karena disebutkan bahwa ketika seseorang mengalami mimpi ini maka artinya murah makanan.

7. Mimpi Melihat Rumahnya Kejatuhan Bintang Kemukus

Ini adalah pertanda yang sangat baik bagi orang yang mengalaminya, primbon menyebutkan bahwa orang yang mengalami mimpi ini akan beruntung dan memperoleh anugerah.

8. Mimpi Pohon-pohon Besar Bertumbangan

Ketika seseorang tertidur dan dalam tidurnya ia mengalami mimpi melihat pohon-pohon besar roboh atau bertumbangan, maka ini adalah pertanda yang kurang baik, karena ia akan mendapatkan masalah / perkara, atau desanya mengalami kerusakan.

Itulah Arti Mimpi Melihat Bulan, Matahari, Gerhana, dan Bulan Terbelah Dua menurut Primbon Jawa. Jika mimpi tersebut bermakna baik, semoga dapat terwujud segera, dan bila maknanya kurang baik, semoga kita lebih waspada dan berhati-hati. Namun perlu dingat bahwa uraian diatas hanyalah bersifat ramalan saja, dan belum tentu dapat dibuktikan kebenarannya, akan tetapi tidak ada salahnya bila mulai sekarang kita mulai memperhatikan mimpi kita, terlebih bila mimpi tersebut terjadi berulangkali dan dalam waktu yang sama.
Loading...

0 Response to "Arti Mimpi Melihat Bulan, Matahari, Gerhana, dan Bulan Terbelah Dua"